Ini Harapan Warga Bekasi Kepada Presiden Baru


image

PKS-Cibitung.Com [TM]
Hari ini, Senin (20/10) menjadi hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia. Karena negeri ini akan memiliki Presiden baru, Joko Widodo namanya.

Berikut kami himpunkan beberapa harapan warga Bekasi untuk presiden baru :

  1. Holil Sumarna, seorang karyawan di sebuah perusahaan manufaktur yang ada di kawasan industri MM 2100 berharap agar presiden baru nanti bisa menaikkan Upah Minimum Regional (UMR) 300% atau 3 kali lipat.

  2. Wiwik Wilasti, seorang praktisi pendidikan di Bekasi mengatakan :
    “Harapan saya anggaran di bidang pendidikan dapat ditingkatkan dan pemerintah lebih memperhatikan peningkatan mutu pendidikan di Indonesia, sehingga menghasilkan generasi yang mampu bersaing di masa depan.”

  3. Sutrisno, salah seorang warga yang tinggal di Cibitung berharap agar Jokowi menepati janji-janjinya selama masa kampanye seperti mendukung kemerdekaan Palestina.

  4. Surahman, salah seorang warga Bekasi yang pesimis dengan presiden baru.Dia mengatakan : “Jangan banyak berharap pada presiden kali ini dan sebagai Umat Islam bersiap siagalah …”

  5. Fahmi, seorang warga yang tinggal di Tambun juga pesimis ketika ditanyakan apa harapan untuk presiden baru? Spontan dia menjawab : “Tidak ada.”

Tinggalkan komentar